Kamis, 22 Juli 2021

Kopi Sadis, Kafe Tongkrongan Paling Hits di Tembung

Siapa yang baru denger Kopi Sadis ?, rasanya Kopi Sadis sudah familiar ditelinga para anak muda di kota Medan khususnya di daerah Tembung. Kopi Sadis sendiri berlokasi di Jl. Nusantara No.5 Tembung. Bisa dibilang Kopi Sadis menjadi kafe keren pertama yang ada di Tembung. "Kopi Sadis" dari nama nya sekilas terdengar menyeramkan, tetapi kalau kita berkunjung kesini justru jauh dari kata sadis. Dan nama sadi sendiri memiliki arti yaitu santainya tu disini “ hahahaha cukup unik ya. Kopi sadis sendiri mulai buka dari jam 11 siang sampai jam 11 malam. Di kafe ini menawarkan aneka kopi, sajian nusantara seperti nasi goreng, mie dan sebagainya. Menu jagoan yang khas di kafe ini yaitu pokat korek, yang dibuat dengan berbahan dasar alpukat. Dan juga minuman andalan nya yaitu Teh Asoy Geboy. Kafe ini menjadi satu satunya kafe di tembung yang konsisten mempertahankan konsep kekinian. Bahkan kafe ini selalu mengupdate konsep dan tata ruang untuk meningkatkan kenyamanan pengunjungnya. Harga yang diberikan juga relatif murah dan terjangkau ,biasanya kafe ini selalu memberikan promo menarik setiap bulan.




Menu yang disajikan disini banyak banget. mulai dari sajian nusantara sampai makanan ala kebarat-baratan. untuk minuman juga gak cuma kopi, tapi tersedia aneka minuman yang bisa nyegerin tenggorkan kamu. Konsep kafe yang menarik membuat Kopi Sadis ini tetep aja diserbu sama para anak-anak muda. Selain makanan dan minuman yang enak enak, kafe ini juga memberikan suasana yang nyaman, bersih dan tenang.

Kafe ini memiliki ruang indoor dan ruang outdoor yang sangat menarik. Di ruang outdoor kita bisa melihat ornamen lukisan atau gambar grafity yang unik . selain itu jajaran sofa yang berwarna warni memberikan kenyamanan tersendiri untuk pengunjung disini. Di kafe ini rutin diadakan live music setiap sabtu malam. Wiih makin seru untuk ngumpul bareng temen atau keluarga.


Kopi sadis menyediakan fasilitas wifi, colokan listrik di setiap sudut meja, jadi gak perlu khawatir kalo handphone sobat kehabisan batrai. Tersedia lahan parkir kendaraan untuk motor dan mobil, toilet yang bersih serta mushola di lantai 2 kafe ini.


Sebelumnya
Selanjutnya

Berita Medan, Info Seputar Medan : berita medan